DESK JUDUL INOVASI KONVENSI MUTU KE-4 RSUD KRT. SETJONEGORO WONOSOBO TAHUN 2023

Dalam rangka implementasi Visi RSUD KRT. Setjonegoro Wonosobo yaitu menjadi Rumah Sakit Terunggul, Bermutu dan Terpercaya, RSUD KRT. Setjonegoro Wonosobo menyelenggarakan Kegiatan Desk Judul Inovasi dan pembentukaan Tim- Tim QCC (Quality Control Cycle) masing-masing Ruang/Unit/Instalasi dan Bagian bertempat di Aula Wijaya Kusuma Gedung A lantai 2 RSUD KRT. Setjonegoro Wonosobo, Sabtu (24/6)

Acara ini mengawali rangkaian kegiatan Konvensi Mutu Ke 4 Tahun 2023 yang rencananya akan diadakan pada bulan November mendatang. Konvensi Mutu Ke 4 Tahun 2023 itu senidiri adalah bentuk komitmen dari Rumah Sakit “Rasa Toyota” dan mewujudkan tagline “Inovasi Tiada Henti” RSUD KRT. Setjonegoro Wonosobo

Peserta merupakan perwakilan Bagian/Ruang/Unit/Instalasi yang terdiri dari ketua tim QCC dan 1 anggota tim. Adapun total keseluruhan Ruang/Unit/Instalasi/Bagian yang menjadi peserta tersebut sejumlah 40 tim. Beberapa usulan judul dan inovasi-inovasi yang kreatif muncul pada kegiatan ini, diskusi dan feedback dari fasilitator mengisi jalannya kegiatan.

Harapannya dengan kegiatan ini, akan memunculkan inovasi-inovasi yang tentunya akan meningkatkan kualitas pelayanan rumah sakit serta mewujudkan visi RSUD KRT. Setjonegoro menjadi Rumah Sakit Terunggul Bermutu, dan Terpercaya. Sehingga akan berdampak baik bagi RSUD KRT. Setjonegoro Wonosobo maupun Masyarakat Wonosobo.

#rsudwonosobo#sehatbersamasetjonegoro#wonosobo#konvensimutursudwonosobo#QCC#inovasitiadahenti#RSrasatoyota

You May Also Like

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *