SELAMAT HARI DEMAM BERDARAH NASIONAL

Hari Demam Berdarah Nasional diperingati setiap tanggal 22 April.

Menurut data dari situs Kementerian Kesehatan sepanjang tahun 2022 kejadian demam berdarah berada di angka 131.265 kasus, dan sekitar 40 persen diantaranya berusia 0 sampai 14 tahun, dikatakan 1.135 dari jumlah kasus meninggal, yang mana 73 persennya adalah anak-anak umur 0-14 tahun.

Sementara itu, Organisasi Kesehatan Dunia (WHO), juga memperkirakan bahwa sekarang ada antara 100 juta dan 400 juta terjangkit dengue di seluruh dunia setiap tahun. Hari Demam Berdarah Nasional adalah upaya lainnya untuk menyebarkan kesadaran akan gejala dan tanda demam berdarah mengingat siapapun berisiko terkena penyakit tersebut.

Guna upaya penanggulangan lebih maksimal, keterlibatan masyarakat sangat diperlukan, utamanya dalam memberantas sarang nyamuk, itu dapat dilakukan dengan mengaplikasikan praktik 3M plus.

3M dapat diartikan juga sebagai aktivitas pencegahan DBD; (1) menguras tempat penampung air, (2) menutup, dan (3) mendaur ulang barang bekas layak pakai. Plus menabur bubuk pembasmi jentik, memakai obat anti nyamuk, tidak menggantung pakaian, memelihara ikan predator jentik hingga pemasangan kawat kasa di setiap ventilator rumah atau kantor.

Selamat Hari Demam Berdarah Nasional

22 April 2023

#rsudwonosobo#sehatbersamasetjonegoro#wonosobo#demamberdarah#haridemamberdarahnasional#nyamuk#penyakit#3Mplus

You May Also Like

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *